Video YouTube Perspektif Tafenpah: Gubernur NTT Emanuel Melkiades Laka Lena Kecam Provokator Medsos terkait Proyek Geothermal di Mataloko dan Poco Leok

Frederikus Suni 

Video YouTube Perspektif Tafenpah: Gubernur NTT Emanuel Melkiades Laka Lena Kecam Provokator Medsos terkait Proyek Geothermal di Mataloko dan Poco Leok. Dok, Tafenpah.com

TAFENPAH.COM - Proyek Strategis Nasional, terutama desain pembangunan Geothermal di Mataloko dan Poco Leok hingga kini masih menuai pro dan kontra di antara masyarakat.

Menanggapi kegaduhan tersebut, Gubernur NTT, Emanuel Melkiades Laka Lena mengecam para provokator di media sosial.

"Ribut Aja di Medsos. Memangnya tanpa riset dan ilmu pengetahuan dapat menyelesaikan persoalan-persoalan Geothermal di Flores. Menurut saya, kelompok provokator di media sosial yang hanya berdasarkan katanya adalah kelompok yang menghambat kemajuan wilayah NTT," tegas Melki seperti yang dikutip dari channel Youtube Perspektif Tafenpah.




Selain itu, Gubernur Melki juga mengatakan dirinya sering dituduh oleh kelompok kontra atau penolak yang sengaja dikapitalisasi bahwasannya dirinya dan bupati di daerah lokasi proyek pembangunan Geothermal sudah menerima uang dari pihak pengembang panas bumi.

"Gampang ajalah silakan cek. Apakah kami sudah menerima dana dari pihak pengembang panas bumi. Gitu aja kok repot atau sudah amat," sambungnya.

Memang tidak dapat kita pungkiri, bahwasannya tujuan dari opini tersebut adalah untuk memecahbelah persaudaraan, pertemanan, dan kekeluargaan, khususnya di daratan Flores.

Untuk menyelesaikan persoalan-persoalan tersebut, Gubernur Melki Laka Lena mengajak masyarakat untuk terlibat aktif dalam dialog.

Karena melalui dialog, segala persoalan dapat diselesaikan. Jika pun ada keberatan atau penolakan dari masyarakat, mereka akan sampaikan secara bersama-sama di forum resmi. 

Sebaliknya, jika masyarakat menerima keputusan tersebut, mereka juga akan sampaikan secara langsung di hadapan pemangku kepentingan di wilayah provinsi Nusa Tenggara Timur.

Sebagai studi kasus, proyek pembangunan Geothermal di Ulumbu Manggarai Timur sudah berjalan selama 13 tahun. Dan hingga kini tidak ada isu lingkungan apa pun.

Karena sistem pengeboran dan teknis lainnya sudah sesuai dengan rencana umum energi terbarukan dari pemerintah pusat.

Mari, kita mengakhiri luka sosial berkepanjangan di bumi Flobamorata.


TAFENPAH.COM
TAFENPAH.COM Salam kenal! Saya Frederikus Suni, Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Siber Asia ||Menekuni bidang Jurnalistik sejak 10 tahun lalu. ||Saya pernah menjadi Jurnalis/Wartawan di Metasatu dan NTTPedia.Selain itu, saya juga berkolaborasi dengan salah satu Dosen dari Binus university dan Atma Jaya, terutama Proyek dari Kementerian Komunikasi dan Informatika RI, dalam pendistribusian berita ke Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur.Saya juga pernah menjadi bagian dari Public Relation/PR sekaligus Copywriter dari Universitas Dian Nusantara (Undira) Tanjung Duren Jakarta Barat.Saat ini fokus mengembangkan portal pribadi saya TAFENPAH.COM dan juga menjadi kontributor di beberapa website tanah air, Kompasiana, Terbitkanbukugratis, Eskaber, PepNews, Lombokainsider.Tulisan saya juga beberapa kali dipublikasikan ulang di Kompas.comSaya juga menerima jasa pembuatan Website ||Media sosial:YouTube: Perspektif Tafenpah||TikTok: TAFENPAH.COM ||Instagram: @suni_fredy ||Terkait Kerjasama dapat menghubungi saya melalui kontak ������ ||WhatsApp: 082140319973 ||Email: tafenpahtimor@gmail.com

Posting Komentar untuk "Video YouTube Perspektif Tafenpah: Gubernur NTT Emanuel Melkiades Laka Lena Kecam Provokator Medsos terkait Proyek Geothermal di Mataloko dan Poco Leok "