Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bintang Timur Atambua Kian Bersinar dan Catatan Untuk Shin Tae Yong tentang Talenta Muda NTT

Penulis: Fredy Suni

Aksi sportivitas dari pemain muda SSB Bintang Timur Atambua dan Persija Jakarta dalam turnamen Nusantara Open 2022. Sportstars

Bogor, Tafenpah.com - Macan Batas (Julukan klub Bintang Timur Atambua) semakin bersinar, usai menghajar Persija Jakarta U16 3-1 di turnamen Nusantara Open 2022, yang berlangsung di stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Senin (18/7/2022.


Tim besutan Serena Cosgrova Francis (SSB Bintang Timur Atambua) saat ini memimpin klasemen sementara Grup D.


Tentu saja, mental Juliandro Steyen Alfons dkk sedang 'on fire' untuk menjamu Borneo FC di pertandingan besok sore, pukul 13.45 WIB (Rabu, 20/7).


Bintang Timur Atambua. KupangTribun


Terlepas dari kemenangan telak SSB Bintang Timur Atambua atas klub profesional Persija Jakarta, netizen tanah air pun kian menaruh harapan baru bagi talenta-talenta muda dari Indonesia bagian Timur, khususnya NTT.


Karena sejak timnas di bawah juru taktik Shin Tae-Yong, talenta-talenta muda dari NTT, seolah dilupakan.


Padahal, pemain muda NTT, khususnya SSB Bintang Timur Atambua pun tidak kalah dalam mengolah kulit bundar.


Skuad Bintang Timur Atambua. Bola

Hal itu berbeda di era kepelatihan Indra Sjafri. Di mana, ia mampu menerobos batas keniscayaan untuk blusukan ke kota rohani Atambua dalam menjaring pemain profesional.


Hasil dari blusukan tersebut, mampu melahirkan bintang sepakbola timnas Indonesia U19, yakni Yabes Roni.


Meskipun ia bukan berasal dari SSB Bintang Timur Atambua, tetapi dengan kehadirannya di kubu timna dan membawa timnas U19 menjuarai AFF 2019 ikut membanggakan sepakbola NTT.


Karena sejatinya, talenta-talenta muda dari NTT tidak kalah jauh dari pemain yang berasal dari Jawa dan sekitarnya.


Untuk itu, dengan kehadiran turnamen Nusantara Open 2022 atau yang lebih dikenal turnamen Prabowo Subianto, diharapkan pengamat sepakbola tanah air, terutama PSSI dan pelatih STY patut mempertimbangkan talenta muda dari NTT untuk ikut membela timnas Garuda di berbagai level.







Frederikus Suni Admin Tafenpah Group
Frederikus Suni Admin Tafenpah Group Hi salam kenal ya!!! Saya Frederikus Suni, biasanya disapa Fredy Suni adalah pendiri dari Tafenpah. Profesi: Kreator Digital | Saya adalah mahasiswa Droup Out/DO dari Sekolah Tinggi Filsafat Teologi Widya Sasana Malang dan Universitas Dian Nusantara (Undira). Saat ini bekerja sebagai Kreator Konten Tafenpah Group | Saya pernah menjadi Wartawan/Jurnalis di Metasatu.com dan NTTPedia.id || Saya pernah menangani proyek dari Kementerian Komunikasi dan Informatika RI || Saya pernah magang sebagai Copywriter untuk Universitas Dian Nusantara (Undira) Jakarta. Saat ini fokus mengembangkan portal yang saya dirikan yakni: www.tafenpah.com || www.pahtimor.com || www.hitztafenpah.com || www.lelahnyahidup.com || www.sporttafenpah.com || Mari, kita saling berinvestasi, demi kebaikan bersama || Terkait kerja sama dan informasi iklan bisa melalui email tafenpahtimor@gmail.com || || Instagram: @suni_fredy || @tafenpahcom || @pahtimorcom || Youtube: @Tafenpah Group

Posting Komentar untuk "Bintang Timur Atambua Kian Bersinar dan Catatan Untuk Shin Tae Yong tentang Talenta Muda NTT"