Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Alasan Sederhana Mengapa Mahasiswa Harus Memiliki Blog

Alasan sederhana mengapa mahasiswa harus memiliki blog. Indonesiacollege.co

TAFENPAH.COM -  sobat kampus, apa kabarmu? Admin tafenpah selalu berharap kamu dan keluarga tercinta selalu berada dalam lindungan Tuhan Yang Maha Esa.


Membangun personal branding atau citra diri di era digital itu sangat gampang bagi mahasiswa. Tapi, apakah mahasiswa mau atau tidak? Inilah kondisi di mana sebagian besar mahasiswa zaman digital masih merasa bingung.


Ya, maklum saja sebagian besar mahasiswa masih labil dalam urusan emosional. Ditambah lagi dengan quarter life crisis makin memperkeruh suasana batin.


Sobat kampus, manfaat membangun personal branding yang paling sederhana adalah isilah konten-konten yang bernilai positif di sosial media kamu.


Baca Juga: Kisah Sederhanaku Hingga Menjadi Jurnalis


Bagi sobat kampus yang hobi menganggit dunia aksara, bolehlah membuat blog pribadi. 


Mengapa harus membangun personal branding melalui blog? Karena sobat kampus harus mengetahui iklim, kondisi dunia pekerjaan saat ini.


Di mana hampir sebagian besar recruiter atau personalia (HRD) mencari calon karyawan melalui blognya.


Memang tidak mudah untuk mengelola blog dari awal hingga mendapatkan kepercayaan publik. Tapi, berkat kerja keras, komitmen, semangat untuk terus mengupgrade diri, belajar dari mana pun, niscaya pada suatu titik sobat kampus akan menemukan pekerjaan yang benar-benar sesuai dengan passion ataupun impiannya.


Sebagai pendekatan atau contoh nyata, Raditya Dika masuk dunia entertaiment pun melalui dunia blogging. Hingga hari ini, ia sukses besar di industri hiburan. Semua itu ia bangun dari blognya yang dulu bernama ‘kambingjantan’ tapi kini dialihfungsikan menjadi namanya sendiri ‘Radityadika.com.’

Raditya Dika blogger yang go entertaiment. Idntimes.com

Selain blog, sobat kampus juga bisa mengeksplor kreativitas melalui youtube dan berbagi platform online yang dewasa ini kita temukan di jagad maya.


Begini Alasan Mahasiswa Prestasi Memiliki Blog

Pascasarjana.com

Alasan utama dari mahasiswa penerima beasiswa memiliki blog adalah mereka ingin mengabadikan setiap momen, kisah hidup mereka di dalam blog mereka. Menyadari kodrat kita sebagai makluk pelupa, jadi mereka memilih untuk menulis. Selain itu, blog sebagai aset dan kekuatan mereka untuk mendapatkan kerja sama dari mana pun.


“Kalian boleh pandai setinggi bintang di langit dan memiliki deretan gelar akademik tapi selama kalian tidak menulis, kalian akan hilang dari sejarah dan dunia,” Pramoedya Ananta Toer.


Kalimat motivasi ini akan tetap relevan sepanjang adanya kehidupan. Memang sebagian besar sobat kampus menganggap menulis di blog itu adalah pekerjaan yang sia-sia dan membuang-buang waktu. Tapi, perlu diingat bahwasannya melalui blog kalian, kalian tak perlu melamar ke sana ke sini membawa amplop berwarna cokelat. Itu pun belum pasti diterima atau tidak.


Cukup saja sobat kampus berikan alamat blog ke tim rekruiter atau bahkan akan ada fase di mana pekerjaan yang datang mencari kita.


Apa yang saya ungkapkan ini adalah berdasarkan pengalaman saya selama ini. Di mana dulu saya belum memiliki blog, saya melamar dan membawa map cokelat dan diragukan di mana-mana.


Tapi, setelah memiliki blog dan terus mengembangkannya, sampai saat ini saya tidak lagi mencari kerja. Justru banyak pekerjaan yang datang tanpa diundang. Banyak orang yang respek dengan kita dan kesempatan untuk bekerja di media itu sangat terbuka.


Sobat kampus, perjalanan kita masih panjang. Tergantung kita mau bawa perahu kita ke samudera mana, semua itu tergantung dari kita sendiri.


Terakhir, artikel ini sebagai sharing motivasi bagi rekan kampus yang saat ini mengalami krisis identitas karena pekerjaan, percintaan, dan jati dirinya.


Tetap semangat dan terus mengembangkan diri dengan potensi yang kita miliki. Niscaya, pada akhirnya kita akan menemukan takdir hidup kita.


Salam literasi tafenpah.





Frederikus Suni Admin Tafenpah Group
Frederikus Suni Admin Tafenpah Group Frederikus Suni (Fredy Suni) Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Siber Asia (Asia Cyber University) | Frederikus Suni pernah DO dari Sekolah Tinggi Filsafat dan Teologi Widya Sasana Malang dan Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Dian Nusantara (Undira) Jakarta || Terkait kerja sama dan informasi iklan bisa melalui email tafenpahtimor@gmail.com || || Instagram: @suni_fredy || @tafenpahcom || @pahtimorcom || Youtube: @Tafenpah Group

Posting Komentar untuk "Alasan Sederhana Mengapa Mahasiswa Harus Memiliki Blog"