Wisata Pohon Lontar di Pantai Lasiana Kupang

Indahnya hamparan pohon lontar di Pantai Lasiana Kupang.Dokumen Tafenpah

Tafenpah.com - Semua orang ketika mengunjungi pantai, hal pertama yang diabadikan adalah keindahan pantai itu sendiri. Karena sejauh mata memandang, ada hamparan langit jingga akan kepergian sang surya menuju tempat peristirahatannya di tengah perairan lautanan lepas.


Namun tidak dengan admin Tafenpah yang berusaha untuk memotret hamparan pohon lontar yang ada di sepanjang pantai Lasiana Kupang.


Mengapa tafenpah melakukan hal tersebut? Karena tafenpah berusaha untuk menyajikan keindahan dari sudut pandang yang berbeda dari media atau pun penulis lainnya.


Bukan hanya itu saja, tafenpah selalu berkomitmen untuk terus memperkenalkan hal-hal unik dan eksotis di pulau Timor, Kupang, Nusa Tenggara Timur yang semakin ramai pengunjungnya.


Lantas, pohon lontar itu berasal dari daerah atau negara mana? Dilansir dari Indonesiagoid, Pohon Lontar (Borassus flabellifer Linn) adalah sejenis palem (Arecaceae) yang tumbuh liar di daerah dengan ketinggian 500 meter dari permukaan laut. 


Lontar, diketahui berasal dari India dan Srilanka, kemudian menyebar ke Arab Saudi sampai negara-negara Asia Tenggara seperti Malaysia, Thailand, sampai Indonesia.


Pohon lontar di Indonesia memang dengan muda untuk ditemui di hamparan pinggiran laut. Khususnya pohon ini tumbuh liar di pantai Lasiana Kupang.


Kombinasi Keindahan Pohon Lontar dan Pantai Lasiana Kupang

Dokumen Tafenpah

Bagi pengunjung yang menghabiskan quality time atau waktu berharga bersama keluarga, orang tua, sahabat, kenalan, doi atau pacar di pantai Lasiana pasti tidak hanya menikmati keindahan air laut yang jernih dan bersih. Tetapi pengunjung juga bisa menikmati keindahan pohon lontar.


Kombinasi dari keindahan laut, senja, dan pohon lontar menghasilkan sejarah perjalanan bagi pengunjung.


Apa saja manfaat dari pohon lontar bagi penduduk kota Kupang? Tentu saja setiap orang pasti memiliki cara penilain tersendiri akan pohon lontar itu. Tetapi, pada umumnya pohon lontar di pulau Timor merupakan sumber dari minuman laru yang akan berubah menjadi sopi.


Para pengrajin atau pembuat laru akan memasang alat yang terbuat dari daun pohon lontar itu dan di pasangkan di puncak atau tepatnya berada di bawah buah-buahannya untuk menyimpan air dari pohon lontar itu sendiri.


Setelah tempat itu terisi dengan air pohon lontar, kemudian pembuat laru akan memasak hingga dapat menghasilkan minuman beralkohol secara alami.


Akhirnya setiap daerah memiliki kebiasaan tersendiri dalam memanfaatkan pohon lontar. Jika tulisan ini bermanfaat, silakan dibagikan dan tinggalkan komentar di bawah demi perbaikan tulisan ini ke depannya.


salam tafenpah

TAFENPAH.COM
TAFENPAH.COM Salam kenal! Saya Frederikus Suni, Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Siber Asia ||Menekuni bidang Jurnalistik sejak 10 tahun lalu. ||Saya pernah menjadi Jurnalis/Wartawan di Metasatu dan NTTPedia.Selain itu, saya juga berkolaborasi dengan salah satu Dosen dari Binus university dan Atma Jaya, terutama Proyek dari Kementerian Komunikasi dan Informatika RI, dalam pendistribusian berita ke Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur.Saya juga pernah menjadi bagian dari Public Relation/PR sekaligus Copywriter dari Universitas Dian Nusantara (Undira) Tanjung Duren Jakarta Barat.Saat ini fokus mengembangkan portal pribadi saya TAFENPAH.COM dan juga menjadi kontributor di beberapa website tanah air, Kompasiana, Terbitkanbukugratis, Eskaber, PepNews, Lombokainsider.Tulisan saya juga beberapa kali dipublikasikan ulang di Kompas.comSaya juga menerima jasa pembuatan Website ||Media sosial:YouTube: Perspektif Tafenpah||TikTok: TAFENPAH.COM ||Instagram: @suni_fredy ||Terkait Kerjasama dapat menghubungi saya melalui kontak ������ ||WhatsApp: 082140319973 ||Email: tafenpahtimor@gmail.com

Posting Komentar untuk "Wisata Pohon Lontar di Pantai Lasiana Kupang"