Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Real Madrid Bersua Chelsea di Semi Final Liga Champions Eropa Musim 2021

Real Madrid bersua Chelsea di semi final Liga Champions musim ini. Foto dari Realmadrid.com


Real Madrid berhasil melangkah ke semi final Liga Champions Eropa musim ini, setelah menahan imbang (0-0) Liverpool FC pada pertandingan leg kedua di Stadion Anfield. Kamis, 15/4/2021, pukul 02.00 WIB, yang disiarkan langsung oleh SCTV.


Kemenangan di leg pertama (3-1) antara Real Madrid vs Liverpool FC di Stadion Alfredo De Stefano Minggu lalu, memberikan tekanan batin bagi pasukan Jurgen Klopp. Mohamed Salah dkk tampil di leg kedua hari ini dalam keadaan yang berbeda. Psikologis mereka terganggu, gegara ketinggalan gol pada leg pertama.


Pertandingan dini hari tadi menjadi pertandingan final bagi Salah dkk. Anak asuh Jurgen Klopp ini wajib menang 2-0 atas Real madrid, untuk memastikan tiket semi fina Liga Champions musim ini.


Real Madrid yang menang pada leg pertama, tampil dengan bebas. Karena merek hanya butuh hasil seri saja untuk melangkah ke semi final.


Zidane berhasil membungkam anak asuh Jurgen Klopp di kandang angkernya. Nasib lebih berpihak kepada Karim Benzema dkk.

Luka Modric merayakan kemenangan timnya melaju ke semi fina. Foto dari Realmadrid.com


Pertandinga dengan tensi tinggi diperagakan oleh kedua tim. Beban psikologis dari anak asuh Jurgen Klopp rupanya memberikan keleluasaan bagi pemain-pemain Real Madrid untuk mengeksploitasi daerah pertahanannya.


Mohamed Salah dan Georginio Wijnaldum memiliki peluang emas untuk menambah pundi-pundi gol bagi Liverpool. Tapi penyelesaian akhir yang buruk, menyebabkan timnya harus gigit jari dan mengakhiri langkah kaki mereka sejauh ini.


Pertandingan dramatis yang tersaji di stadion Anfield memberikan luka batin bati Mohamed Salah dkk. Karena perjuangan mereka dari babak penyisihan grup hingga saat ini merupakan perjalanan yang cukup panjang.


Mereka telah mengorbankan segalanya untuk memenangkan pertandingan dini hari tadi. Tapi, magnetik dan aura kharismatik pemain Real Madrid di bawah kendali Zidane mampu menghipnotis anak asuh Jurgen Klopp di kandangnya sendiri.


Real Madrid yang tampil sebagai jawara pada leg kedua ini, bernafas lega untuk menyongsong pertandingan semi final nanti. Apalagi lawan mereka adalah masih klub asal London yakni, Chelsea.


Chelsea yang dikalahkan oeh FC Porto pada leg kedua ini 0-1 tak menjadi alasan bagi mereka untuk tetap melangkah ke semi final musim ini. Karena pada pertandingan leg pertama di kandang FC Porto, mereka membawa kemenangan berharga yakni 0-2.


Tabung gol pada leg pertama menjadi modal mereka untuk tetap melaju ke semi final Liga Champions musim ini. Agregat 2-1 menjadi ladang keberanian mereka untuk meladeni anak asuh Zidane di pertandingan semi final musim ini.


Nantikan pertandingan spektakuler di semi final Liga Champions Eropa musim ini antara Real Madrid vs Chelsea Minggu depan. 


Kira-kira apa yang akan terjadi di pertandingan semi final nanti. Tampaknya kedua fans fanatik dari kedua kesebelasan sudah tak sabaran lagi untuk menyaksikan tim kesayangannya di semi final nanti.


Selamat untuk Real Madrid dan Chelsea yang berhasil melangkah ke semi final Liga Champions musim ini.


Berita terhangat lainnya, Manchester City berhasil pecundangi Borusia Dortdmud 1-2 di kandangnya sendiri.


Menariknya dua tim dari Inggris berhasil melangkah ke semi final Liga Champions musim ini. Potensi untuk tampil di final sangat terbuka bagi kedua tim asal Inggris ini. Asalkan Chelsea mengalahkan Real Madrid dan Manchester City mengalahkan Paris Saint Germain di semi final nanti.


Salam sport


Frederikus Suni Admin Tafenpah Group
Frederikus Suni Admin Tafenpah Group Frederikus Suni (Fredy Suni) Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Siber Asia (Asia Cyber University) | Frederikus Suni pernah DO dari Sekolah Tinggi Filsafat dan Teologi Widya Sasana Malang dan Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Dian Nusantara (Undira) Jakarta || Terkait kerja sama dan informasi iklan bisa melalui email tafenpahtimor@gmail.com || || Instagram: @suni_fredy || @tafenpahcom || @pahtimorcom || Youtube: @Tafenpah Group

Posting Komentar untuk "Real Madrid Bersua Chelsea di Semi Final Liga Champions Eropa Musim 2021"