Syafira Mardhiyah Puteri Kebudayaan Indonesia 2025 Ternyata Pakar Kriptografi Lulusan Sekolah Tinggi Sandi Negara
Penulis : Frederikus Suni
![]() |
Syafira Mardhiyah Puteri Kebudayaan Indonesia 2025 Ternyata Pakar Kriptografi Lulusan Sekolah Tinggi Sandi Negara. Instagram @syafirafiras/TAFENPAH.COM |
TAFENPAH.COM, JAKARTA - Syafira Mardhiyah terpilih sebagai Puteri Kebudayaan Indonesia 2025. Penghargaan bergengsi tersebut diberikan oleh para juri dari Yayasan Putri Indonesia, tepatnya pada tanggal 28 April 2025 lalu.
Lulusan Rekayasa Kriptografi dari Sekolah Tinggi Sandi Negara tersebut berasal dari Tangerang Selatan (Tangsel).
Sebagai praktisi Kriptografi, tentunya Syafira Mardhiyah paham betul arah pembangunan sumber daya manusia Indonesia yang tidak hanya cakap/pintar dalam bidang akademik, tapi cerdas dalam memanfaatkan ruang Siber.
![]() |
Syafira Mardhiyah Puteri Kebudayaan Indonesia 2025 Ternyata Pakar Kriptografi Lulusan Sekolah Tinggi Sandi Negara. Instagram @syafirafiras/TAFENPAH.COM |
Keamanan data pribadi generasi muda Indonesia bertalian erat dengan pengalaman keseharian mereka dalam memaknai setiap proses kehidupan di balik nilai-nilai kearifan lokal setempat.
Kekayaan alam dan budaya Indonesia perlu dijaga sekaligus ditumbuhkembangkan oleh setiap generasi muda.
Apalagi, dengan kemajuan teknologi informasi dan komunikasi abad ke-21 ini, memungkinkan setiap orang, terlebih generasi muda untuk mengeksplor pesan-pesan komunikasi verbal maupun nonverbal dari setiap kebudayaannya.
![]() |
Syafira Mardhiyah Puteri Kebudayaan Indonesia 2025 Ternyata Pakar Kriptografi Lulusan Sekolah Tinggi Sandi Negara. Instagram @syafirafiras/TAFENPAH.COM |
Karena dalam budaya, manusia akan membangun identitas lokalnya.
Membangun identitas lokal masyarakat Indonesia di bawah semangat Syafira Mardhiyah selaku Puteri Kebudayaan Indonesia 2025 adalah bagaimana kita menciptakan ruang kesadaran secara positif di media digital.
Untuk itu, dalam setiap kesempatan, perempuan berusia 23 tersebut selalu menekankan pentingnya kerahasiaan data pribadi di ruang Siber.
![]() |
Syafira Mardhiyah Puteri Kebudayaan Indonesia 2025 Ternyata Pakar Kriptografi Lulusan Sekolah Tinggi Sandi Negara. Instagram @syafirafiras/TAFENPAH.COM |
Dilansir dari Times Indonesia, Syafira Mardhiyah mengatakan Keamanan digital bukan hanya tanggung jawab para profesional IT, tetapi juga setiap individu di masyarakat," ungkap Syafira dalam berbagai kesempatan. Dengan semangat ini, ia berharap Indonesia bisa menjadi negara yang tidak hanya maju secara teknologi, tetapi juga cerdas dalam berperilaku di ruang siber.
Kecerdasan perilaku sumber daya manusia Indonesia juga mencerminkan bagaimana kita sebagai warga dengan kesadaran penuh berkomitmen untuk mendukung program - program pemerintah di era kepemimpinan presiden Prabowo Subianto.
Terutama dalam merefleksikan setiap nilai-nilai yang terkandung dalam kebudayaan dari mana kita lahir.
![]() |
Syafira Mardhiyah Puteri Kebudayaan Indonesia 2025 Ternyata Pakar Kriptografi Lulusan Sekolah Tinggi Sandi Negara. Instagram @syafirafiras/TAFENPAH.COM |
Permenungan yang mendalam dengan melibatkan unsur-unsur kebudayaan juga menjadi bagian terpenting dari misi pemerintah Indonesia, terutama badan Sandi Negara dalam menjaga kekayaan intelektual, sumber daya alam hingga kearifan lokal nusantara.
Mari, kita bersama menciptakan ruang digital yang aman dan kondusif sebagai aksi pertanggungjawaban kita terhadap kemajuan bangsa Indonesia di abad ke-21.
Abad atau periode di mana segala sesuatu terang - benderang di rumah digital.
Kendati demikian, menjaga sikap dan komitmen untuk menggunakan berbagai alat komunikasi dengan bijak adalah sesuatu yang sangat penting dari semangat mengisi Kemerdekaan Indonesia.
Posting Komentar untuk "Syafira Mardhiyah Puteri Kebudayaan Indonesia 2025 Ternyata Pakar Kriptografi Lulusan Sekolah Tinggi Sandi Negara "
Posting Komentar
Berkomentarlah dengan baik dan sopan ya! | Terima kasih
Diperbolehkan mengutip tulisan dari Tafenpah tidak lebih dari 30%, dengan syarat menyertakan sumber | Mari, kita belajar untuk menghargai karya orang lain | Salam hangat