Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Gelisah Karena Karier? Yuk, Simak Quotes dari Tafenpah!

www.tafenpah.com

Penulis: Fredy Suni

Tafenpah.com - Kegelisahan terbesar umat manusia adalah kebahagiaan. Berbicara tentang kebahagiaan, tentunya setiap orang memiliki takaran atau porsi tertentu.


Dalam konteks ini adalah usia muda. Di mana, ketika kita berada di fase ini, kita akan dihadapkan dengan banyak pilihan. Pilihan-pilihan tersebut, terkadang mendorong kita untuk bekerja lebih cerdas dan keras lagi. Namun, tak bisa dipungkiri, bahwasannya sebagian besar kita di usia muda terjebak dengan rutinitas tersebut.


Misalahnya; seorang mahasiswa di salah satu Perguruan Tinggi memiliki banyak impian akan masa depannya. Namun, ia tidak bisa mengerjakan satu pun dari impian tersebut. Akhirnya, ia merasa gagal dan kecewa akan keadaan, kecewa dengan dirinya sendiri (insecure), dan tidak berdaya dengan rekan-rekannya.


Kondisi ini akan mendorong mahasiswa tersebut untuk melakukan hal-hal yang tidak diinginkan. Sementara, jika kita menilik atau melihat ke sudut yang berbeda, di sana kita akan menemui banyak hal positif yang bisa dipelajari dari kasus tersebut.


Namun, yang terpenting adalah kerelaan untuk mencermati siklus peredaran suara hati. Tentu saja ada banyak motivator yang sudah memberikan ribuan tips untuk keluar dari masalah yang kita alami (problem solving).


Akan tetapi, masalah ini akan kembali pada kepribadian kita sendiri. karena maju dan berkembangnya masa depan kita adalah kita sendiri.


Di dunia ini tidak ada yang bisa menolong diri kita, selain kita sendiri. Di samping suport sistem atau dukungan dari orang tua kandung, sanak family, rekan, dan sahabat sekalian.


Untuk itu, lebih baik kita fokus dengan satu bidang dan kita bisa menikmatinya dalam keseharian. Daripada kita memiliki banyak impian, namun dari sekian banyak impian tersebut, tiada satu pun yang kita bisa kerjakan.



Frederikus Suni Admin Tafenpah Group
Frederikus Suni Admin Tafenpah Group Frederikus Suni (Fredy Suni) Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Siber Asia (Asia Cyber University) | Frederikus Suni pernah DO dari Sekolah Tinggi Filsafat dan Teologi Widya Sasana Malang dan Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Dian Nusantara (Undira) Jakarta || Terkait kerja sama dan informasi iklan bisa melalui email tafenpahtimor@gmail.com || || Instagram: @suni_fredy || @tafenpahcom || @pahtimorcom || Youtube: @Tafenpah Group

Posting Komentar untuk "Gelisah Karena Karier? Yuk, Simak Quotes dari Tafenpah!"